PURWOREJO – Paguyuban wartawan yang bertugas di wilayah Kabupaten Purworejo yang tergabung dalam organisasi Pewarta Purworejo menggelar reorganisasi, akhir pekan lalu. Reorganisasi tersebut digelar untuk memilih ketua baru lantaran kepengurusan sebelumnya telah habis masa kepengurusannya.
Dalam kesempatan tersebut, Edi Suryana kembali terpilih sebagai Ketua Pewarta Kabupaten Purworejo. Edi bakal melanjutkan estafet kepemimpinanya hingga tahun 2021 mendatang. Melalui voting demokratis, Edi berhasil memperoleh 16 suara, unggul dari rivalnya Daniel Raja Here yang mendapat 9 suara, disusul Muhamad Anshori yang hanya mampu mendulang 4 suara.
Total sebanyak 29 pemilih dari wartawan berbagai media di Purworejo memberikan suaranya secara langsung. Terpilihnya Edi membuat ia menjadi Ketua Pewarta Purworejo pertama yang dipercaya menjabat dua periode berturut-turut sejak 2017 silam.
Musyawarah Kerja Pewarta dan pelaksanaan pemilihan berlangsung dinamis dan demokratis. Diawali dengan penjaringan bakal calon ketua minimal diusulkan oleh tiga orang. Dalam kegiatan tersebut juga disusun program kerja Pewarta Purworejo 2019 – 2020 mendatang.
Dalam sambutanya, Edi merasa terhormat lantaran dipercaya kembali menahkodai organisasi Pewarta Purworejo. Ia meminta wartawan tetap solid dan terus mengedepankan semangat kebersamaan membangun. Juga mampu bersinergi dengan berbagai kalangan dan pemangku kepentingan.
Pewarta akan besar jika kita semua bersinergi. Tentu saya berharap kedepan kita tetap solid, bersatu, dan saling bahu membahu berperan dalam kebaikan demi kemajuan Pewarta Purworejo,” ujarnya.
Dalam waktu dekat, kata Edi, pihaknya bersama kepengurusan baru akan kembali memverifikasi wartawan yang bertugas di Kabupaten Purworejo. Mengingat jumlah wartawan di Kabupaten Purworejo seiring perkembangan waktu semakin banyak.
Nanti akan kita data ulang, semuanya akan kita verifikasi melalui Pewarta dan nantinya akan menjadi acuan SK Bupati tentang personalia wartawan yang bertugas di Kabupaten Purworejo,” katanya.
Sementara itu, Sekretaris Panitia Musyawarah Kerja Pemilihan Ketua Pewarta Purworejo, Akhmad Mukti Ali mengungkapkan, kegiatan diikuti sebanyak 35 wartawan yang bertugas di Kabupaten Purworejo.
Sebanyak 29 wartawan dinyatakan sebagai peserta penuh, sedang sisanya hanya berstatus peserta peninjau. Mereka yang memiliki hak suara dalam pemilihan adalah peserta penuh yang telah terdaftar dalam Surat Keputusan Bupati Purworejo tentang wartawan yang bertugas di Kabupaten Purworejo.